Antara Sedih dan Bahagia
By:Al Hikha Hasan
Jika bintang selalu punya cerita tentang keindahan terang
Maka langit gelaplah yang menampakannya
Jika pelangi selalu melukis warna-warni
Maka mendunglah yang mengawali hadirnya
Jika sukses selalu beraroma kesenangan
Maka kebanyakan ia datang dari perjuangan panjang
Banyak sekali keindahan bermula dari susah dan penderitaan
Karena memeang ternyata,
kebahagiaan butuh penderitaan untuk menghadirkannya,
itu semua karena bahagia dan sedih datang satu paket,
maka saat kamu bersedih janganlah berlarut-larut,
karena saat itulah kebahagiaan juga akan datang,
karena kebahagiaan dengan cerdiknya bersembunyi dibelakang kepedihan,
"semakin pedih,semakin menderita, maka semakin besar pula kebahagiaan itu",